SMAN 2 Sampit Juara II Lomba Duta Baca Tingkat Provinsi Kalteng

Kepala SMAN 2 Sampit Kodarahim
Kepala SMAN 2 Sampit Kodarahim

CATATAN.CO.ID, Sampit– SMAN 2 Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mengikuti perlombaan duta baca tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) dan berhasil meraih juara II.

Perlombaan tersebut diselenggarakan oleh Dinas Perpustakaan dan Arsip Kalteng secara online.

“Alhamdulilah siswi kami berhasil menjadi juara II, walaupun tidak lanjut ke tingkat Nasional, kami tetap merasa bangga,” ucap Kepala SMAN 2 Sampit, Kodarahim. Jumat, 28 Oktober 2022

Kodarahim mengatakan, SMAN 2 Sampit juga sering melaksanakan literasi di sekolah, kegiatan tersebut rutin dilakukan guna mengasah minat baca para siswa-siswi dan guna membuat para siswa-siswi rajin membaca buku.

“Dengan adanya salah satu siswi kami yang menjadi juara, saya berharap ini menjadi motivasi bagi para siswa-siswi dan bisa membuat daya minat untuk membaca buku semakin meningkat,” katanya.

Kodarahim berharap, siswinya tersebut untuk tetap semangat dan terus belajar agar lebih meningkat prestasinya kedepannya.

“Terimakasih kepada siswi kami Cahaya Cinta kelas XI yang telah memberikan yang terbaik untuk sekolah khususnya Kabupaten Kotim,” tambahnya.

Perlu diketahui, buku yang diresensi oleh Cahaya Cinta yaitu buku yang berjudul Dunia Tanpa Air Mata, karya cipta Pipiet senja dan videonya masuk dalam enam besar favorit.

“Lingkungan yang tidak suka membaca, itu malah membuat aku semakin berminat membaca,” tutup Cahaya. (C8)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tentang KamiRedaksi | Pedoman Media SiberDisclaimer

© Copyright catatan.co.id. Designed and Developed by catatan.co.id