24 Payung Kembang Hiasi Khataman Al-Quran SMPN 2 Sampit

24 Payung Kembang Hiasi Khataman Al Quran SMPN 2 Sampit, Jumat 5 April 2024
24 Payung Kembang Hiasi Khataman Al Quran SMPN 2 Sampit, Jumat 5 April 2024

CATATAN.CO.ID, Sampit – Sebanyak 24 payung kembang menghiasi kegiatan Khataman Al-Quran di halaman SMPN 2 Sampit, Jalan Achmad Yani, Jumat 5 April 2024.

“Jadi, untuk melestarikan budaya. Kami menyiapkan payung kembang sebanyak 24 buah, hasil kerja sama dengan komite dan orang tua siswa,” kata Kepala SMPN 2 Sampit, Abdurrahman.

Dalam pelaksanannya, siswa di dibagi menjadi beberapa kelompok dan duduk di halaman sekolah secara melingkar. Setiap kelompok dilengkapi dengan satu payung kembang yang berwarna-warni. Selain itu, siswa-siswi SMPN 2 Sampit juga membawa telur rebus.

Lalu, mereka membaca ayat-ayat suci Al-Quran bersama-sama dengan dewan guru dan komite. Tampak, siswa-siswi SMPN 2 Sampir begitu khusuk dalam mengikuti kegiatan ini.

Adapun, kegiatan Khataman Alquran itu dilaksanakan tepat pada hari terakhir proses belajar-mengajar di bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah.

“Alhamdulillah pada hari ini kami mengakhiri proses belajar mengajar sekaligus mengakhiri kegiatan keagamaan yang dilaksanakan selama bulan Ramadan. Rangkaian kegiatannya terdiri dari salat Dhuha dan khataman Alquran,” terang Abdurrahman.

Dia pun berharap siswa-siswi SMPN 2 Sampit dapat memahami dan memaknai kegiatan keagamaan yang mereka ikuti selama pembelajaran di sekolah, apapun agama yang dianutnya.

Kegiatan itu turut dihadiri Kepala Seksi Kurikulum dan Penilaian SMP Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Herman Yudianto.

“Harapan kami kegiatan seperti ini bisa dilaksanakan setiap tahun agar bisa membentuk karakter siswa. Sehingga, mereka memiliki kebiasaan yang baik,” ucap Herman. (C10)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tentang KamiRedaksi | Pedoman Media SiberDisclaimer

© Copyright catatan.co.id. Designed and Developed by catatan.co.id