Kotim Ikuti Lomba Tingkat IV Pramuka Penggalang di Palangka Raya

Ketua Kwarcab Kotim Khairiah Halikinnor saat berfoto bersama dengan Kotingen Pramuka Kotim.
Ketua Kwarcab Kotim Khairiah Halikinnor saat berfoto bersama dengan Kotingen Pramuka Kotim.

CATATAN.CO.ID, Sampit – Kabupaten Kotawaringin Timur mengirimkan utusan untuk mengikuti lomba tingkat IV Pramuka Penggalang di Palangka Raya, 5-8 Juni 2023 ini.

Kontingen yang mengikuti lomba, dilepas oleh
Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Kabupaten Kotawaringin Timur Khairiah Halikinnor, Jumat, 2 Juni 2023.

“Lomba tingkat IV Pramuka Penggalang, merupakan lanjutan dari kegiatan lomba tingkat III, II dan I yang dilaksanakan di setiap tingkat”, ucapnya, Jumat, 2 Juni 2023,

Lanjutnya, Lomba IV ini diselenggarakan di Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng).

“Sebagai Kwarcab yang paling aktif di jajaran kwartir daerah, Kwarcab Kotim telah memprogramkan keikutsertaan dalam event lima tahun ini, untuk mendapatkan peserta terbaik, ” jelasnya.

Khairiah mengungkapkan, Kwarcab Kotim telah menyeleksi calon peserta melalui kemah besar pramuka se-Kabupaten Maret 2022 di Bumi Perkemahan (Buper) Ujung Pandaran.

“Mereka ini harus bangga tergabung dalam kontingen lomba tingkat IV Kwarcab Kotim, karena mereka mewakili ribuan anggota Pramuka tingkat penggalang di Kotim, ” ungkapnya.

Dirinya berharap, melalui lomba tersebut diharapkan dapat menambah pengetahuan, keterampilan, pengalaman jiwa nasionalisme serta siap menjadi pemimpin di masa depan.

“Selamat mengikuti lomba, selalu jaga kesehatan, kekompakan dan raihlah prestasi yang terbaik”, tutupnya.

Adapun yang mewakili Kotim yaitu SMP swasta Tunas Pertiwi 8 orang Perempuan dan 8 orang laki-laki, 2 orang pembina dan 1 pimpinan kontingen. Lomba tersebut dilaksanakan pada taggal 5-8 Juni 2023 ini. (C8)

 

aruna catering sampit

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tentang KamiRedaksi | Pedoman Media SiberDisclaimer

© Copyright catatan.co.id. Designed and Developed by catatan.co.id