Gadis 24 Tahun Tewas Dalam Kamar Kos di Palangka Raya

Tim Inafis Satreskrim Polresta Palangka Raya melakukan olah tempat kejadian perkara.
Tim Inafis Satreskrim Polresta Palangka Raya melakukan olah tempat kejadian perkara.

CATATAN.CO.ID, Palangka Raya- Seorang gadis 24 tahun ditemukan tewas dalam kamar kos Jalan Temanggung Tilung V Kelurahan Menteng Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya pada Rabu sore, 18 Oktober 2023.

Korban diketahui berinisial WN bekerja pada sebuah apotik Hasana di Palangka Raya. Saat ditemukan, korban tergeletak kaku di atas kasur mengenakan baju daster warna hitam bermotif merah kuning.

Informasi terhimpun, sebelumnya korban mengeluh kerap mengalami sesak napas. Selain itu, pihak keluarga korban juga sebelum meninggal juga sempat membawa korban ke klinik untuk berobat.

Sementara menurut keterangan dari dokter forensik RSUD Doris Sylvanus Palangka Raya, dr. Ricka Brillianty, kematian korban akibat penyakit yang yang telah lama di deritanya.

Hasil visum kata Ricka, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.

“Korban diperkirakan meninggal sekitar 3 jam sebelum penemuan,” ucap dr Ricka.

Kendati demikian, pihak Kepolisian masih terus melakukan penyelidikan untuk mengetahui secara pasti penyebab kematian korban.

Kini jasad korban dibawa oleh pihak keluarga ke rumah duka di Kelurahan Bereng Bengkel Kecamatan Sebangau, Kota Palangka Raya. (C12).

hut kotim 72 catatan.co.id

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *