Gurita FC Jaring Atlet hingga Pelosok Kotim Demi Isi Tim Soeratin U-17

Tim seleksi saat berbincang dengan para pemain yang nantinya akan memperkuat Soeratin U 17.
Tim seleksi saat berbincang dengan para pemain yang nantinya akan memperkuat Soeratin U 17.

CATATAN.CO.ID, Sampit – Jajaran pengurus Gurita FC, menjaring atlet sepak bola hingga ke pelosok Kabupaten Kotawaringin Timur, untuk mengisi Tim Soeratin U-17.

“Ini upaya kami untuk mencari bibit pemain muda Kotim, agar dapat memperkuat Soeratin U-17 nantinya,” ujar Ketua Tim Gurita FC Adi Wahyudi, Senin, 13 November 2023.

Saat ini, pihaknya masih menunggu jadwal resmi Asprov PSSI Kalteng terkait pelaksanaan turnamen bergengsi kelompok umur di Kalteng tersebut. Namun segala persiapan sudah dilakukan.

“Persiapan tentunya sudah kami lakukan, semoga saja pada saatnya nanti, hasil positif diraih tim ini,” kata Adi.

Sementara, Gurita FC sendiri merupakan tim milik seorang pemuda Kotim yakni Suriyadi, Wakil Ketua Umum Wengga Febri, dan Manager Ardinasyah atau lebih dikenal Bang Cacah. Untuk seleksi sendiri, pihaknya merekrut pelatih berlisensi B atas nama Aji Rendra dan asisten pelatih Ari Fawaid yang berlisensi C.

Konsep seleksi, pihaknya terjun ke 4 lokasi atau zona. Yakni Zona Selatan dilaksanakan di Lapangan Sepakbola Bagendang, Zona Tengah Lapangan Cempaga, Zona Utara Lapangan H Amin Ucek Tanjung Jariangau, dan terakhir di wilayah Kota Sampit Lapangan Glora Remaja.

“Ada 25 orang yang berhasil lolos, dan mereka nantinya akan kami berikan latihan terbaik demi meraih hasil positif,” terang Adi.

Adi sangat yakin dan percaya tim yang mereka bangun bisa berbicara banyak nantinya. Meskipun, hingga saat ini belum ada dukungan maksimal dari organisasi sepakbola resmi di Kotim.

“Ke depan kami berharap untuk Askab PSSI Kotim yang sampai saat ini belum melaksanakan kongres untuk menentukan pengurus askab periode selanjutnya, demi kemajuan sepak bola Kotim kedepannya,” harap Adi.

Sementara, Wakil Ketua Umum Gurita FC Wengga Febri memberikan apresiasi kepada jajaran pengurus yang mau meluangkan waktu, uang, dan lainnya demi kemajuan sepakbola di Kotim.

“Saya tidak bisa banyak berkata-kata, yang pasti seluruh anak-anak yang lolos harus semangat untuk kemajuan sepak bola Kotim. Jangan pantang menyerah, karena masa depan sepak bola Kotim berada di pundak kalian,” terang Wengga. (C3)

 

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *