Bantuan Hewan Kurban, 150 Ekor Sapi dari Pemprov Kalteng dan 1 Ekor Sapi dari Presiden

Bupati Kotim Halikinnor saat menyerahkan sapi bantuan sapi dari Presiden RI ke Pengurus Masjid Nurul Iman Sampit, Jumat, 14 Juni 2024.
Bupati Kotim Halikinnor saat menyerahkan sapi bantuan sapi dari Presiden RI ke Pengurus Masjid Nurul Iman Sampit, Jumat, 14 Juni 2024.

CATATAN.CO.ID, Sampit– Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur menerima bantuan hewan kurban sebanyak 150 ekor sapi dari Pemerintah Provinsi Kalteng dan 1 ekor sapi dari Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.

“Alhamdullilah kita mendapatkan batuan hewan kurban untuk masyatakat Kotim,” ujar Bupati Kotim Halikinnor, Jumat, 14 Juni 2024.

Sedangkan bantuan sapi jenis limosin dari Presiden RI Joko Widodo diberikan kepada Masjid Nurul Iman dengan berat total 1 ton lebih.

“Untuk bantuan hewan kurban dari Provinsi Kalteng, kami Pemerintah Kabupaten Kotim hanya menyalurkannya saja, karena sudah didata oleh Pemerintah Provinsi,” ucapnya.

Halikinnor mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Kalteng yang telah memberikan bantuan hewan kurban.

“Semoga dengan adannya bantuan hewan kurban ini masyarakat semua mendapatkannya. Khususe bagi masyarakat yang tak mampu. Dan  sama-sama menikmati hewan kurban di Hari Raya Iduladha,” harapnya.

Perlu diketahui, Pemerintah Provinsi Kalteng menyerahkan bantuan hewan kurban ke 13 Kabupaten dan 1 kota sebanyak 1.000 ekor.

“Saya atas nama pemerintah Kotim sangat mengpresiasi dan berterima kasih kepada bapak Gubernur Kalteng serta rombongan yang telah berkunjung ke Kabupaten Kotim,” tutupnya. (C8)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *