Wakil Ketua I DPRD Katingan: Masyarakat Harus Jeli Pilih Pimpinan

Wakil Ketua I DPRD Katingan, Nanang Suriansyah.
Wakil Ketua I DPRD Katingan, Nanang Suriansyah.

CATATAN.CO.ID, Kasongan – Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur dan Wakil Gubernur, serta Bupati dan Wakil Bupati pada 27 November 2024 mendatang, Wakil Ketua I DPRD Katingan yang juga Ketua DPD Golkar Kabupaten Katingan, Nanang Suriansyah, mengingatkan masyarakat untuk cermat dalam memilih calon pemimpin.

Nanang menyatakan pentingnya masyarakat untuk jeli dan selektif dalam memilih calon pemimpin yang dapat mewujudkan pembangunan daerah. “Mudah-mudahan, masyarakat dalam menghadapi Pilkada nanti dapat menilai secara selektif calon pemimpin yang akan dipilih, sehingga Kabupaten Katingan dapat lebih maju ke depannya,” ujar Nanang belum lama ini.

Menurutnya, calon pemimpin daerah harus memiliki konsep yang jelas untuk membangun daerah, dengan program-program yang realistis dan aplikatif. “Tidak perlu banyak program yang penting konsepnya jelas, bisa diterapkan, dan dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat. Percuma membuat banyak program jika tidak dapat diterapkan di masyarakat dan mendukung pembangunan, karena kita juga harus memahami kemampuan keuangan daerah,” jelasnya.

Nanang juga menyoroti pentingnya pembangunan infrastruktur, terutama jalan, yang menurutnya menjadi kunci utama dalam mendukung kesejahteraan masyarakat. “Jika infrastruktur jalan sudah tembus ke setiap kecamatan, secara otomatis banyak sektor yang bisa dikembangkan, terutama dalam pemanfaatan Sumber Daya Alam (SDA) yang ada,” tandasnya. (C6)

 

hut kotim 72 catatan.co.id

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *