Seruyan Potensial Mengembangkan Sektor Peternakan

Ketua DPRD Seruyan, Zuli Eko Prasetyo 3
Ketua DPRD Seruyan, Zuli Eko Prasetyo 3

CATATAN.CO.ID, Kuala Pembuang – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan, Zuli Eko Prasetyo, mengatakan sektor peternakan di Kabupaten Seruyan khususnya di Daerah Pemilihan (Dapil) I sangat potensial untuk dikembangkan.

Seperti pengembangan peternakan kambing. Menurut ternak kambing menjadi salah satu usaha yang cukup menjanjikan. Terlebih, informasi yang diterimanya dari para peternak sendiri perawatan hingga pakannya tidak begitu sulit.

“Ternak kambing ini salah satu alternatif untuk menopang ekonomi, yaitu kegiatan yang menghasilkan ekonomi di masyarakat, dimulai dari yang kecil dua atau tiga ekor kambing dulu sehingga itu nantinya bisa dikembangkan,” kata Zuli Eko, Selasa, 30 Mei 2023.

Politisi PDI-Perjuangan ini menambahkan bahwa, berdasarkan dari kunjungannya di salah satu peternakan kambing yang berada di Kecamatan Seruyan Hilir Timur beberapa hari lalu, peternak menyebutkan bahwa untuk ternak kambing juga dinilai cukup cepat menghasilkan.

“Informasi dari peternak memang waktu hasilnya itu cepat, dari mulai bibit kambing, sampai yang layak jual itu relatif cepat. Makanya kami juga mendukung terkait dengan masyarakat yang memiliki usaha peternakan atau membudidayakan kambing,” tandasnya. (C5)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *