CATATAN.CO.ID, Kuala Pembuang – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Seruyan berasal dari Daerah Pemilihan I meliputi Kecamatan Seruyan Hilir dan Seruyan Hilir Timur melaksanakan kunjungan reses di Desa Sungai Perlu.
Dalam pertemuan bersama pemerintah desa dan warga setempat belum lama ini, salah satu usulan yang disampaikan meminta agar tenaga kesehatan bisa bertugas di desa setempat.
“Dari pertemuan kami lakukan, banyak diantara warga mengusulkan agar ada petugas kesehatan yang bisa tinggal atau menetap di desa pesisir itu, “ kata Argiansyah Koordinator Tim Reses Dapil I, Kamis, 2 Februari 2023.
Menurutnya, usulan masyarakat agar tenaga kesehatan bisa bertugas di desa setempat, diharapkan dapat memudahkan warga yang memerlukan pelayanan kesehatan.
Di desa setempat memang telah memiliki bangunan sarana kesehatan yakni Puskesmas Pembantu (Pustu) namun belum ada tenaga kesehatan yang di tugasi secara menetap.
Kehadiran tenaga kesehatan, diharapkan memudahkan masyarakat, terlebih jika ada yang memerlukan penangangan kesehatan secara cepat.
“Usulan masyarakat ini akan kami teruskan ke pemerintah daerah, mudah mudahan bisa di tanggapi cepat sehingga apa yang menjadi harapan warga bisa terwujud, karena pelayanan kesehatan sangat penting, “ tandasnya. (C5)