Kualitas Udara di Kotim Terburuk se-Indonesia, ISPU Mencapai 1145

Nilai ISPU di Kotim 1145 pada pukul 09.00 WIB, Senin 2 Oktober 2023.
Nilai ISPU di Kotim 1145 pada pukul 09.00 WIB, Senin 2 Oktober 2023.

CATATAN.CO.ID, Sampit – Kualitas udara di Kabupaten Kotawaringin Timur menjadi yang terburuk se-Indonesia. Indeks Standar Pencemar Udara (ISPU) di wilayah setempat mencapai angka 1145.

Data tersebut tercatat pada pukul 09.00 WIB di laman website ISPU Net Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Senin 2 Oktober 2023.

Dengan nilai ISPU setinggi itu, kualitas udara Kotim bahkan masuk ke kategori berbahaya. Di mana tingkat kualitas udara tersebut dapat merugikan kesehatan serius pada populasi dan penanganan cepat.

Berdasarkan aplikasi ISPU Net mobile, parameter paling kritis pada nilai ISPU Kotim adalah Particulate Matter (PM) 10 dan PM 2,5.

Kualitas udara yang terus memburuk itu bahkan membuat Dinas Pendidikan setempat terpaksa memberlakukan kebijakan Belajar Dari Rumah (BDR) kepada sekolah-sekolah di sana.

“Berdasarkan hasil koordinasi dengan BPBD Kab. Kotim dengan memperhatikan kondisi dan situasi saat ini yang tidak memungkinkan untuk melaksanakan aktivitas dan mobilitas di luar ruangan maka KBM dilaksanakan secara Belajar dari Rumah (BDR) atau secara Daring,” kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan Kotim, M. Irfansyah.

Selain itu, Pemerintah Daerah setempat juga langsung menggelar Rapat Evaluasi Perpanjangan Status Tanggap Darurat Karhutla Kotim 2023 di Gedung Pusdalops Kantor BPBD Kotim, Jalan Jenderal Sudirman KM 6,8.

Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Asisten I Sekretariat Daerah Kotim, Rihel. Dia mewakili Bupati Kotim, Halikinnor yang sedang berada di luar daerah. (C10)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *