CATATAN.CO.ID, Sampit – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) akan menggelar peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-72 Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) pada 7 Januari 2025 di tiga kecamatan, yakni Telaga Antang, Cempaga dan Mentaya Hilir Selatan.
”Peringatan hari jadi Kotim akan dilakukan di tiga kecamatan. Ini sebagai ucapan terimakasih Bupati kepada masyarakat karena telah melaksanakan Pilkada dengan aman, tertib dan lancar,” kata Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Kotim, Sanggul Lumban Gaol.
Berbeda dari tahun sebelumnya, peringatan HUT Kotim kali ini tidak akan dipusatkan di dalam Kota Sampit. Beragam acara akan digelar secara serentak di tiga kecamatan tersebut. Kendati demikian, ia tidak menyebutkan secara detail kegiatan apa saja yang akan dilaksanakan nanti.
”Semoga semangat persatuan dan kebanggaan terhadap Kotim semakin kuat. Mari kita meriahkan kegiatan HUT Kotim diawal tahun nanti. Selain menjadi momen refleksi atas perjalanan daerah, perayaan ini juga diharapkan menjadi ajang untuk memperkuat kebersamaan,” tuturnya. (C19)