Halikinnor Jalan Santai Bersama Seluruh Pegawai

Bupati Kotim Halikinnor didampingi seluruh jajaran saat jalan sehat bersama di jalan Tjilik Riwut atau depan Stadion 29 Nopember Sampit.
Bupati Kotim Halikinnor didampingi seluruh jajaran saat jalan sehat bersama di jalan Tjilik Riwut atau depan Stadion 29 Nopember Sampit.

CATATAN.CO.ID, Sampit– Bupati Kotawaringin Timur, Halikinnor bersama dengan seluruh anggota Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) jalan santai bersama di areal Stadion 29 Nopember Sampit.

“Jalan santai ini dalam rangka kita menjalin silaturahmi bersama dengan seluruh pegawai,” ucapnya, Minggu, 26 November 2023.

Jalan sehat tersebut merupakan rangkai kegiatan menyambut dan memeriahkan hari ulang tahun Korpri, walaupun sempat gerimis pada saat pelaksanaan.

“Saya melihat semangat mereka tadi, makanya saya ikut jalan juga walaupun tadi sempat gerimis sebentar, dan untuk puncaknya nanti pada tanggal 29 November nanti diadakan upacara HUT Korpri sekaligus dirangkai HUT PGRI dan Hari Guru Nasional,” ujarnya.

Halikinnor berharap, menginjak usia ke-52 Korpri bisa semakin eksis dan bagi anggotanya menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang berakhlak dan memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

“Terhadap pembangunan di Kotim ini terletak di PNS yang ada, karena mengubah pola pikir yang dulu dilayani sekarang melayani, jadi saya berharap PNS kita melayani masyarakat dengan baik,” harapnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Penyelenggara HUT ke-52 Korpri mengatakan, peserta yang mengikuti jalan santai kurang lebih 1.000 orang.

“Para teman-temann Korpri sangat berantusias mengikuti rangkaian kegiataan ini. Semoga ke depannya Korpri di Kotim semakin jaya dan semakin eksis sesuai yang diharapkan oleh bapak Bupati Kotim,” tutupnya. (C8)

 

 

hut kotim 72 catatan.co.id

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *