CATATAN.CO.ID, Sampit – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim), Halikinnor berterima kasih kepada media yang menyampaikan kritik membangun.
“Bila ada teman-teman media yang mengkritik. Itu biasa, untuk perbaikan bagi kami. Karena tujuan akhir kita, bagaimana pun Kotim ini semakin hari ke depannya semakin baik. Dan masyarakat semakin sejahtera,” katanya, Senin 23 Oktober 2023 malam.
Dia menyampaikan hal itu saat menghadiri kegiatan “Ngopi Bareng dengan pengurus dan seluruh anggota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kotim serta insan media”.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Kotim, Jalan Achmad Yani, Sampit.
Menurutnya, kegiatan Ngopi Bareng itu merupakan ajang silaturahmi sekaligus menjalin harmonisasi hubungan yang sejauh ini dinilainya sudah bagus.
“Saya berterima kasih kepada media. Karena tanpa media pembangunan di Kotim yang kami lakukan tidak dapat tersampaikan dengan baik ke masyarakat,” sebutnya.
Pada kegiatan itu, Halikin juga didampingi jajaran Asisten Sekretariat Daerah (Setda) dan seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kabupaten Kotim (Pemkab Kotim).
“Makanya saya juga sampaikan kepada seluruh kepala OPD agar tidak alergi terhadap media. Siapapun yang datang, terima dengan baik. Apalagi kita kan sudah saling mengenal antara Pemkab Kotim dan rekan-rekan media karena setiap hari juga sudah melihat rekan-rekan media meliput,” ucap Halikin. (C10)