CATATAN.CO.ID, Sampit– Bupati Kotawaringin Timur, Halikinnor berpesan kepada jemaah calon haji untuk memaksimalkan ibadah saat berada di tanah suci.
Hal tersebut disampaikan Halikinnor pada saat acara pelepasan 161 orang jemaah calon haji Kabupaten Kotim, yang bertempat di rumah jabatan.
“Kesempatan berharga ini tidak boleh disia-siakan oleh jemaah calon haji, karena masih banyak saudara-saudara kita yang menunggu untuk dipanggil melaksanakan ibadah haji,” ujarnya.
Dirinya juga berpesan kepada jemaah calon haji untuk perbaiki moralitas diri dalam bergaul sesama jemaah selama di tanah suci dengan tidak berkata-kata kasar dan buruk.
“Bersikaplah secara santun, ramah dan tawadhu (rendah diri) yang akan membeerikan dampak baik sepulangnya ke tanah air,” pesannya.
Halikinnor mengingatkan kepada seluruh pendamping jemaah calon haji untuk senantiasa membantu dan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya khususnya pendamping yang lansia saat di tanah suci.
“Jaga kesehatan dan terus mendekatkan diri kepada Illahi Rabbi, perbanyak minum air putih dan saling menjaga kekompakan antar sesama jemah calon haji,” tutupnya. (C8)