CATATAN.CO.ID, Kuala Pembuang – Penjabat (Pj) Bupati Seruyan, Djainuddin Noor, hadir dalam Rapat Paripurna ke-15 Masa Persidangan I tahun sidang 2023-2024 DPRD Seruyan. Rapat ini dipimpin oleh Ketua DPRD Seruyan, Zuli Eko Prasetyo.
Dalam agenda rapat paripurna ke-15, dilakukan Penyampaian Penetapan Propemperda Kabupaten Seruyan Tahun 2024. Rapat ini menjadi momentum penting dalam menandatangani berita acara persetujuan bersama terkait Propemperda Kabupaten Seruyan tahun 2024.
Pada Paripurna ke-16 Masa Persidangan I tahun sidang 2023-2024, yang juga dihadiri oleh Pj Bupati Seruyan, ditandatangani berita acara persetujuan bersama DPRD dan Kepala Daerah terkait Raperda APBD Kabupaten Seruyan Tahun Anggaran 2024.
Djainuddin Noor, selaku Pj Bupati, menyampaikan apresiasinya atas kerjasama yang baik dalam pembahasan rencana kerja dan anggaran (RKA) antara komisi-komisi DPRD Seruyan dengan mitra kerja.
“Terima kasih atas saran pendapat dan masukan yang telah diberikan selama masa pembahasan rencana kerja yang dilakukan komisi-komisi bersama mitra kerja,” ungkapnya.
Kemudian, Djainuddin Noor menyampaikan terima kasih yang setinggi-tingginya atas kerjasama yang baik dalam pembahasan RKA. Ia berharap agar kerjasama dan koordinasi sebagai mitra dalam penyelenggaraan pembangunan daerah dapat terjaga dengan baik.
“Mudah-mudahan harapan kita dalam pelaksanaan berbagai kegiatan agenda pembangunan dapat berjalan dengan lancar guna memberikan yang terbaik kepada masyarakat Kabupaten Seruyan,” tambahnya. (C5)