CATATAN.CO.ID, Sampit – Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kotawaringin Timur menggelar Festival Budaya Habaring Hurung. Kegiatan tersebut rencananya akan berlangsung di Taman Kota Sampit.
“Kita kembali menggelar festival kebudayaan secara besar-besaran, yang di mana berbagai macam kategori lomba kebudayaan kita laksanakan,” ujar Kepala Disbudpar Kotim Ellena Rosie, Selasa, 28 Februari 2023.
Ellena Rosie mengatakan, Festival Budaya Habaring Hurung tersebut akan diselenggarakan pada 7-11 Maret 2023.
“Bagi masyarakat ataupun yang para pelajar yang ingin mendaftarkan dirinya kami persilakan,” sambung Rosie.
Rosie mengingatkan, bagi yang berminat agar segera melakukan pendaftaran. Karena batas akhir pendaftaran akan ditutup pada 6 Maret.
Adapun kategori Festival Budaya Habaring Hurung yang perlombakan yaitu:
-Karungut
– Tari Pesisir
– Lomba Tari Pedalaman
– Putra Putri Pariwisata
– Makanan Khas Daerah
– Balogo
– Bagasing
– Lawang Sekepeng
– Sepak Sawut
– Manetak Kayu
– Mangaruhi
– Malamang
– Dayung
– Besal Kambe
– Manyumpit
Bagi yang ingin mendaftarkan secara individu ataupun per kelompol bisa menghubungi nomor ini:
– Masnah (0812-5108-6702)
– Sudarso (0853-4859-4771)
(C8)