Seorang Anak di Bagendang Hilang di Sungai Mentaya, Temannya Selamat

Petugas dan warga melakukan pencarian korban tenggelam.

CATATAN.CO.ID, Sampit – Seorang anak berusia 15 tahun hilang di Sungai Mentaya, Desa Bagendang Huku, Kecamatan Mentaya Hilir Utara, Bagendang, Kabupaten Kotawaringin Timur. Ia tenggelam karena tidak sanggup berenang ke tepi. Sedangkan satu korban lainnya berhasil selamat.

Korban tenggelam pada Jumat sore, 25 Februari 2022. Hingga berita ini ditulis, Sabtu, korban belum juga ditemukan. Sedangkan korban selamat dirawat di Puskesmas Bagendang, karena sempat tidak sadarkan diri akibat kelelahan dan terminum air sungai.

“Pencarian terhadap korran masih dilakukan,” ujar Camat Mentaya Hilir Utara Muslih.

Korban selamat, Andre (18). Ia bersama korban saat itu mencoba mengemudikan perahu ketinting atau perahu tradisional.

Setelah mesin menyala mereka berdua menuju arah tengah. Setelah berjalan hingga sekitar 10 menit mesin perahu tersebut mati.

Karena khawatir terus terbawa arus keduanya memutuskan untuk berenang ke tepi sungai. Namun setelah tiba di tepi Andre tidak lagi melihat korban. Bahkan ia sempat pingsan.

Melihat hal itu warga langsung bergegas menyelamatkan korban selamat. Hingga melakukan pencarian terhadap korban tenggelam.

“Kami bersama pihak desa, anggota Polsek Sei Sampit, Koramil, dan Badan Sar Nasional masih melakukan pencarian terhadap korban. Mudah-mudahan dapat segera kami temukan,” harap Muslih. (C3)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *