CATATAN.CO.ID, Sampit – Penjaringan bakal calon ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia Kotawaringin Timur sepi peminat. Buktinya, hingga hari terakhir pendaftaran bakal calon hanya ada satu orang yang mendaftar.
Ketua Tim Penjaringan dan Penyaringan Calon Ketua KONI Kotim, Samsudin Mulano mengatakan pendaftaran akan ditutup pukul 17.00 WIB.
“Sampai jam 5 (sore) terakhir kami, ya. Pukul 17.00 WIB kami tutup,” ujarnya, Sabtu, 28 Januari 2023.
Ia menjelaskan, pihaknya sudah membuka pendaftaran bakal calon Ketua KONI Kotim sejak 24 Januari 2023. Dan hari ini menjadi hari terakhir penerimaan berkas pendaftarannya.
Sejauh ini dikatakannya, Tim Penjaringan dan Penyaringan Calon Ketua KONI Kotim baru menerima satu orang pendaftar, yaitu Ahyar Umar yang merupakan Ketua KONI Kotim periode sebelumnya.
“Sampai dengan hari ini kami baru menerima satu pendaftar. Yaitu Pak Haji Ahyar Umar yang merupakan mantan Ketua KONI Kotim yang terdahulu,” kata Samsudin.
Ia mengaku sampai saat ini belum ada pendaftar bakal calon Ketua KONI Kotim lainnya. Pihaknya pun sudah mengedarkan pemberitahuan ke khalayak mengenai informasi Penjaringan dan Penyaringan Calon Ketua KONI Kotim itu lewat berbagai media informasi.
“Acuan, panduan, dan pemberitahuan sudah kami sampaikan di WA dan media sosial. Tapi, sampai hari ini baru satu yang daftar,” bebernya.
Adapun, jika sampai hari terakhir pendaftaran tidak ada pendaftar lainnya. Maka, Tim Penjaringan dan Penyaringan Calon Ketua KONI Kotim tidak akan memperpanjang proses penerimaan berkas.
“Tidak akan diperpanjang, tetap melaksanakan yang ada,” tegas Samsudin.
Hal ini mengingat KONI Kotim memiliki agenda acara besar yang akan digelar pada Juni 2023 mendatang, yaitu Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2023 Kalteng. Yang mana Kotim menjadi tuan rumah pesta olahraga terbesar tingkat provinsi itu.
Tentunya, KONI Kotim membutuhkan persiapan yang sangat banyak dan panjang agar pesta olahraga Porprov 2023 Kalteng bisa berjalan sukses. (C10)