CATATAN.CO.ID, Kuala Pembuang – Penjabat Bupati Seruyan, Djainuddin Noor, membuka kegiatan Entry Meeting Inspektorat Daerah Kabupaten Seruyan dalam rangka Audit Operasional dan Audit Kinerja Tahun 2023. Senin, 6 November 2023.
Kegiatan bertujuan sebagai pembinaan, pengawasan, dan komitmen untuk meningkatkan tata kelola pemerintahan yang baik, bertanggungjawab, akuntabel, efektif, dan efisien.
Dalam sambutannya, Penjabat Bupati Seruyan mengingatkan seluruh perangkat daerah yang menjadi objek pembinaan dan pengawasan tahun ini untuk memperhatikan serius pelaksanaan pengawasan yang dilakukan oleh Inspektorat.
“Saya harapkan perangkat daerah dapat memenuhi permintaan data dan dokumen yang diperlukan terkait pelaksanaan pengawasan. Selain itu, apabila terdapat hal-hal yang menjadi catatan, agar segera ditindaklanjuti,” ungkap Djainuddin Noor.
Penjabat Bupati Seruyan juga memberikan arahan kepada tim pemeriksa Inspektorat, berharap agar mereka dapat memberikan bimbingan dan pembinaan kepada para pengelola laporan keuangan perangkat daerah.
“Semoga laporan yang disajikan nantinya telah sesuai dengan apa yang diamanatkan oleh peraturan perundang-undangan yang berlaku,” tambahnya.
Kegiatan Audit Operasional dan Audit Kinerja ini merupakan upaya Pemerintah Kabupaten Seruyan dalam meningkatkan transparansi, akuntabilitas, dan efisiensi dalam pelaksanaan program-program pemerintah daerah.
Diharapkan hasil audit ini akan memberikan masukan yang berharga untuk perbaikan dan pengembangan lebih lanjut dalam pelayanan publik dan tata kelola pemerintahan yang berkesinambungan di Kabupaten Seruyan. (C5)