CATATAN.CO.ID, Sampit- Bupati Kotawaringin Timur Halikinnor menghadiri rapat koordinasi pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten dan Kecamatan, yang bertempat di Islamic Centre.
“Kegiatan ini adalah cerminan dari kebersamaan dan komitmen untuk menjaga keberagaman serta nilai-nilai keislaman di tengah masyarakat,” ucap Halikinnor, Sabtu, 25 November 2023.
Tema rapat koordinasi tersebut yaitu “Menyikapi Pemilihan Umum Tahun 2024”.
Diriinya mengajak seluruh peserta koordinasi untuk menjunjung tinggi semangat persatuan dan kesatuan MUI, sebagai lembaga yang memiliki kewenangan dalam memberikan pandangan keislaman.
“Saya mengajak kita semua untuk meningkatkan pemahaman tentang prinsip-prinsip demokrasi dan nilai-nilai keislaman yang sesuai ajaran agama,” ajaknya.
Menurut Halikinnor, dalam keragaman politik, MUI dapat menjadi pilar penyeimbang yang mendorong umat untuk memilik pemimpin yang berintegritas dan berkomitmen pada keadilan.
“Saya berharap MUI turut aktif dalam memberikan pembinaan moral dan sosial kepada masyarakat, kita perlu menjaga kerukunan dan menghindari konflik yang dapat merugikan bangsa dan Negera,” harapnya.
Tidak hanya itu saja, Halikinnor juga berharap kepada MUI Kecamatan agar berperan aktif dalam mendekatkan diri kepada masyarakat setempat, sebab suara MUI di tingkat Kecamatan memiliki daya dorong yang besar untuk memberikan pengaruh positif dalam pemilihan kepemimpinan.
“Terimakasih kepada seluruh pengurus MUI yang telah berkontribusi dalam menguatkan pondasi keislaman di tengah-tengah masyarakat, adanya rapat ini awal untuk meningkatkan kualitas pembinaan umat dan membangun Kabupaten Kotim yang lebih baik,” tutupnya. (C8)