CATATAN.CO.ID, Sampit – Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Muhammad Irfansyah, menekankan pentingnya dunia pendidikan untuk terus menyesuaikan diri dengan perkembangan zaman guna mencetak lulusan yang kompetitif di tingkat global.
“Pendidikan yang mengikuti perkembangan zaman akan menghasilkan lulusan yang siap bersaing secara global,” ujar Irfansyah, Selasa, 19 November 2024.
Ia mengingatkan bahwa pendidikan yang tidak relevan dengan kebutuhan zaman akan menyulitkan lulusannya untuk beradaptasi dengan perubahan. Meski begitu, ia menegaskan agar metode pembelajaran tradisional seperti menulis tetap dipertahankan.
“Pembelajaran menulis sangat penting karena membantu siswa menemukan, merumuskan, dan memecahkan masalah. Selain itu, menulis juga melatih siswa untuk menguji gagasan mereka sendiri dan gagasan orang lain,” jelasnya.
Menurut Irfansyah, menulis tidak hanya meningkatkan kreativitas dan kemampuan berpikir kritis, tetapi juga memperdalam pemahaman siswa terhadap materi pembelajaran.
“Melalui menulis, keterampilan berpikir siswa, terutama dalam hal analisis dan inovasi, dapat berkembang lebih baik,” tambahnya.
Disdik Kotim berkomitmen untuk memadukan teknologi modern dan metode pembelajaran tradisional guna menciptakan pendidikan yang adaptif namun tetap memiliki landasan yang kuat. Hal ini diharapkan dapat membentuk generasi muda yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga tangguh dalam menghadapi tantangan masa depan. (CA)