CATATAN.CO.ID, Sampit – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Khairiah Halikinnor menbesuk kondisi bayi perempuan yang ditemukan di semak-semak.
“Alhamdulillah dalam keadaan sehat,” ujar istri bupati Kotim tersebut saat membesuk bayi yang tengah dirawat di RSUD dr Murjani Sampit, Senin, 13 Desember 2021.
Ia menyayangkan dengan yang dilakukan pihak pembuang bayi tersebut. Karena tega membuang anaknya ke semak-semak. Terlebih tanpa dibungkus kain dan juga mengalami patah tangan kirinya.
“Kita tidak tahu apa yang telah terjadi dengan ibu bayi tersebut, hingga tega membuang anaknya. Namun yang pasti hal ini sangat disayangkan,” kata Khairiah.
Ia juga tidak menampik bahwa perkembangan zaman saat ini tidak sedikit menjadi hal negatif bagi yang tidak paham atau salah dalam mengambil langkah.
Sehingga, tidak sedikit anak-anak zaman sekarang yang terjerumus dalam pergaulan bebas. Hal itu membuat mereka belum siap menghadapi jika terjadi masalah. Seperti yang saat ini ditemukannya sesosok bayi perempuan di semak-semak.
“Saya harap kita semua bisa saling menjaga anak-anak kita. Agar tidak terjerumus dalam pergaulan bebas dan hal negatif lainnya,” pinta Khairiah. (C3)