Warga Ketapang Keluhkan Jalan Kaca Piring 1 Hampir Putus

Kondisi Jalan Kaca Piring 1 setelah banjir (kiri) dan saat banjir (kanan)

CATATAN.CO.ID, Sampit – Warga Jalan Kaca Piring 1, samping kantor Disdukcapil Kotawaringin Timur, Kelurahan Ketapang, Kecamatan Mentawa Baru Keapang, Kabupaten Kotawaringin Timur mengeluhkan karena jalan yang hampir putus disebabkan banjir.

“Kami takut akses jalan masuk ke Kaca Piring 1 ini terputus. Kalau harus lewat Jalan Kapten Mulyono jauh kami mutarnya,” ucap salah satu warga yang melintasi jalan tersebut, Rabu, 21 September 2022.

Jalan tersebut nyaris putus karena air parit di sekitar tersebut meluap, sehingga menjadi jalan air turun. Hal ini yang membuat jalan masuk terkikis dan hampir putus.

“Di bawah jalan ini paritnya ke tutup, makanya kalau sudah meluap air tersebut menjadi jalannya air,” tambahnya lagi

Warga sekitar inisiatif memperbaiki jalan tersebut menggunakan pasir yang dimuat dalam karung. Ini hanya perbaikan bersifat darurat agar jalan masuk tersebut tetap bisa dilalui.

“Semoga keluhan kami ini bisa sampai ke pemerintah kita, agar jalan masuk ini bisa diperbaiki dan ada gorong-gorong di bawah biar bisa dilalui air, jangan sampai jalan masuk ini benar-benar tidak bisa dilalui,” tutupnya. (C8)

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *