CATATAN.CO.ID, Sampit – Berbagai cara dilakukan oleh pelaku kejahatan dalam menyembunyikan identitasnya. Seperti yang baru-baru ini viral, sebuah kasus pencurian terjadi di sebuah toko yang menjual makanan beku di Jalan Kopi, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim).
Pelaku pencurian terekam masuk ke dalam toko tersebut dengan kondisi sekujur tubuh tertutupi dengan terpal. Aksi ini diduga untuk menyembunyikan identitasnya.
Pemilik toko, Reza mengatakan, pelaku masuk dengan cara membobol pintu belakang toko menggunakan linggis. Seakan mengetahui seluk beluk toko tersebut, pelaku dengan cepat berjalan menuju meja kasir.
”Pelaku mengambil ponsel dan uang sekitar Rp 400 ribu yang ada di laci meja kasir,” sebutnya, Senin, 1 Juli 2024.
Aksi kejahatan ini pertama kali dicurigai oleh karyawan toko. Saat itu karyawan datang untuk bekerja. Namun ia terkejut melihat pintu belakang dalam keadaan terbuka. Karyawan itu pun langsung memeriksa meja kasir namun tidak menemukan uang serta ponsel yang ada di laci tersebut.
”Karyawan saya melapor ke saya. Saat kami periksa CCTV, ternyata ada maling yang masuk. Namun saat hendak keluar toko, pencuri tersebut sempat membuka terpalnya, muka nya jadi kelihatan,” jelas Reza.
Dilanjutkannya, pihaknya masih belum melaporkan kejadian ini ke aparat kepolisian, sebab ia menginginkan pihak pencuri beritikad baik dengan cara mengembalikan barang-barang yang telah diambil.
(C19)