SDN 3 Kota Besi Hilir Pamerkan Kreasi Limbah Rotan di Stand UMKM Porprov Kalteng 2023

Kepala SDN 3 Kota Besi Hilir Eka Purdiawati baju putih dan petugas stand bazar UMKM dengan kreasi limbah rotan, Rabu, 26 Juli 2023.
Kepala SDN 3 Kota Besi Hilir Eka Purdiawati baju putih dan petugas stand bazar UMKM dengan kreasi limbah rotan, Rabu, 26 Juli 2023.

CATATAN.CO.ID, Sampit – SDN 3 Kota Besi Hilir (Kobeslir) memamerkan produk kreasi limbah rotan di stand Bazar Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) pada Pekan Olahraga Provinsi Kalimantan Tengah (Porprov Kalteng) 2023.

“Alhamdulillah, sangat luar biasa dan kami merasa senang karena sudah diberi kesempatan untuk berpartisipasi dalam kegiatan Bazar Porprov 2023 oleh Dinas koperasi dan UMKM lewat UMKM Aku Mandiri,” kata Kepala SDN 3 Kobeslir, Eka Purdiawati, Rabu, 26 Juli 2023.

Kreasi daur limbah rotan tersebut merupakan hasil karya siswa SDN 3 Kobeslir diolah sebagai barang siap pakai seperti penapak tilam, keranjang buah, vas bunga, piring, tempat pensil dan kerajinan lainnya.

Pembuatan karya ini adalah kolaborasi siswa dengan orang tua dalam menghasilkan karya yang bisa digunakan kembali dari limbah rotan.

“Harapannya sekolah/peserta didik labih meningkatkan keterampilan dalam mengolah limbah rotan, sehingga memiliki bekal mandiri dalam mengikuti kegiatan-kegiatan lainnya,” harap Eka.

Tak hanya dipamerkan, hasil karya siswa tersebut juga dijual di mana hasil penjualannya dikelola Koperasi SDN 3 Kota Besi Hilir (Koselir).

Dengan adanya kesempatan ini, pihak sekolah tak ragu lagi apabila mendapatkan tawaran untuk memamerkan karya siswa-siswinya di bazar UMKM dalam kesempatan lainnya.

Adapun, stand bazar UMKM Porprov Kalteng 2023 tersebut digelar di Borneo Citimall Sampit, Jalan Jenderal Sudirman pada 26 Juli – 5 Agustus 2023 dalam rangka memeriahkan Porprov Kalteng XII 2023. (C10)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *