CATATAN.CO.ID, Sampit – Salah satu bocah SD yang menjadi korban tabrak lari di Desa Sebabi, Kecamatan Telawang, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) kondisinya semakin membaik pasca di rujuk ke RSUD dr Doris Sylvanus, Palangka Raya.
Kasatlantas Polres Kotim, AKP Firdaus Canggih Pamungkas mengatakan, kedua korban kondisinya berangsur membaik. Kendati demikian, salah satu diantaranya harus mendapatkan perawatan medis di Palangka Raya.
Sebelumnya, kedua bocah pejalan kaki yang ditabrak mobil Honda WRF warna merah ini dirawat di RSUD dr Murjani Sampit. Bocah berusia 8 tahun mengalami kondisi yang cukup parah. Ia mengalami luka sobek dibagian kepala belakang dan terdapat benjolan di bagian jidad.
”Yang mengalami luka parah sudah dirujuk ke Palangka Raya. Kondisinya mereka semua mulai membaik. Kita doakan agar kondisi anak semakin pulih,” ucap Kasatlantas Polres Kotim.
Saat ini aparat kepolisian masih menyelidiki identitas kepemilikan mobil yang menabrak dua bocah tersebut. Untuk diketahui, peristiwa naas yang menimpa korban terjadi di Jalan Jenderal Sudirman, Km 86, Rabu, 27 Maret 2024, pasca shalat tarawih.
Insiden ini terekam oleh kamera pengawas (CCTV). Namun sayangnya kualitas video rekaman yang dihasilkan kurang tajam, sehingga nomor palt kendaraan yang kabur ke arah Pangkalan Bun, Kotawaringin Barat (Kobar) tersebut tidak terlihat. Hal ini pun berdampak pada proses penyelidikan. (C19)