CATATAN.CO.ID, Sampit – Pusat Kesehatan Hewan (Puskeswan) Ketapang, Jalan H.M. Arsyad, Mentawa Baru Ketapang, Sampit mengadakan program vaksinasi rabies kepada hewan peliharaan masyarakat, Sabtu 7 Oktober 2023.
“Vaksinasi rabies diberikan kepada anjing, kucing, kera, dan musang peliharaan secara gratis,” kata Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Kotawaringin Timur (Distan Kotim), Sepnita melalui Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan Distan Kotim, Endrayatno.
Lanjutnya, jumlah vaksin yang telah disiapkan sebanyak 600 dosis dengan jenis vaksin Rabisin di mana setiap 1 botol vaksin Rabisin diberikan kepada 10 ekor hewan peliharaan.
Pada program pemberian vaksin tersebut, ada 384 pemilik hewan peliharaan yang telah mendaftar secara online. Sementara yang lainnya mendaftar secara langsung di tempat.
“Harapannya untuk vaksin bisa berperan sebagai pengendalian penyakit pada hewan peliharaan. Jangan sampai hewan peliharaan masyarakat terjangkit penyakit rabies,” ujar Endrayatno.
Menurutnya, pemberian vaksin harus dilakukan kepada hewan peliharaan minimal 1 kali dalam setiap tahunnya.
Endrayatno menyampaikan, kendala yang dihadapi dalam pemberian program vaksin itu kebanyakan dialami para pemilik anjing.
Dijelaskannya, anjing peliharaan memiliki kesulitan untuk dibawa ke unit puskeswan karena terkait alat angkutnya.
“Bahkan, banyak pemilik anjing yang justru minta para petugas puskeswan datang ke rumah mereka. Apalagi kalau anjing harus pakai kandang besar. Lalu, anjing dan kucing juga tidak bisa bertemu dalam satu tempat,” terangnya.
Adapun, Endrayatno memaparkan kesadaran masyarakat Kotim akan pentingnya pemberian vaksinasi sudah baik. Pada tahun ini, di Kotim juga belum ada kasus rabies yang ditemukan. (C10)