CATATAN.CO.ID,Sampit– Para pedagang kaki lima (PKL) di areal Stadion 29 Nopember Sampit menyambut baik rencana penataan sekitar kawasan itu.
“Kemarin ada pihak Dinas Pemuda dan Olahraga datang mensosialisasikan penataan terhadap kami para PKL, dan kami menyambut baik,” ujar Samsudin, salah seorang pedagang, Rabu, 5 Juni 2024.
Lanjutnya, selama ini pihaknya tidak ada dinaungi organisasi atau pihak manapun. Sehingga terkesan dibiarkan begitu saja.
“Wacananya akan ditata lokasi untuk tempat kami berjualan, kalau memang bisa direalisasikan lebih bagus lagi. Sebab kami jadi ada yang menaungi. Selama ini siapapun yang berdagang di sini bisa-bisa saja. Kalau ada yang mengelolanya seperti dilakukan Dispora kami bisa melakukan sering dan tertata rapi,” ungkapnya.
Dirinya mengaku tidak akan keberataan ditata, selama lokasi penemoatan PKL tetap di sekitar Stadion 29 Nopember Sampit.
“Saya berjualan di sini dari 2012 dan kebanyakan yang berolahraga sudah kenal dengan kami. Kalau kami dipindahkan kami terima saja asalkan masih di kawasan sini juga. Kalau jauh dari stadion kasihan lagi kami merintis dari awal,” jelasnya.
Dirinya mengatakan, untuk hari biasanya tidak banyak pedagang yang berjualan di stadion. Sedangkan pada hari Minggu sebanyak 15 orang pedagang yang berjualan.
“Kalau ada event banyak pedagang yang berjejer berjualan di sini. Biasanya itu pelanggan yang sering berbelanja yang berolahraga. Kadang-kadang ada juga orang dari luar kota singgah ke sini untuk beristirahat sambil minum es atau kopi, karena tempatnya teduh. Kami sangat berharap sekali tidak dipindahkan ke lokasi yang jauh dari stadion,” harapnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga meapresiasi para pedagang yang mau bekerjasama menjaga kebersihan dan ditata.
“Kami rencananya akan mengelola tempat para pedagang, karena kawasan ini selain milik Dispora juga ada milik Dinas PU. Jadi kami akan melakukan rapat untuk mencarikan tempat bagi PKL tersebut. Semoga dengan seperti ini stadion kita bisa tertata rapi,” tutupnya. (C8)