Pimpinan KSOP Berganti, Halikinnor Berharap Tol Sungai Mentaya Segera Terwujud

Bupati Kotim Halikinnor didampingi Sekda Kotim Fajrurahman saat menyerahkan cendera mata untuk Kepala KSOP Sampit Miftakhul Hudi yang pindah tugas.
Bupati Kotim Halikinnor didampingi Sekda Kotim Fajrurahman saat menyerahkan cendera mata untuk Kepala KSOP Sampit Miftakhul Hudi yang pindah tugas.

CATATAN.CO.ID, Sampit- Bupati Kotawaringin Timur, Halikinnor mengharapkan program Tol Sungai Mentaya yang telah digagas dan kini telah berprogres segera terwujud.

Hal itu disampaikan Halikinnor saat pisah sambut kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Kelas III Sampit.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Kapten Miftakhul Hadi yang telah bertugas di KSOP dan selamat datang kepada Muhammad Hermawan,” ucapnya, Selasa, 15 Agustus 2023,

Lanjutnya, walaupun Kapten Miftakhul Hadi bertugas menjadi Kepala KSOP Kelas III Sampit terhitung kurang lebih 4 bulan 15 hari. Namun banyak yang telah diberikannya untuk Kabupaten Kotim.

“Beliau banyak membantu pemerintah daerah dalam rangka bagaimana mengubah status pelabuhan sungai menjadi pelabuhan laut, serta membantu untuk mewujudkan Tol Sungai Mentaya,” katanya.

Ia juga berharap agar program Tol Sungai Mentaya yang telah digagas dapat segera terwujud di masa kepemimpinan kepala KSOP Kelas III Sampit yang baru.

“Mudah-mudahan yang belum terselesaikan ini, seperti pembuatan tol sungai ini bisa dilanjutkan dengan kepala KSOP Kelas III Sampit yang baru yaitu pak Hermawan,” harapnya. (C8)

 

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *