Pencanangan Tanam Cabai sebagai Optimalisasi Lahan Penyangga Pangan

Untitled 1 6
Sekda Kotim, Fajrurahman (tiga dari kanan) didampingi Kepala Distan, Sepnita (di samping kanannya) berfoto bersama dalam kegiatan pencanangan tanam cabai di Desa Mekar Jaya, Kecamatan Parenggean, Selasa, 20 Desember 2022

CATATAN.CO.ID, Sampit – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur mengadakan kegiatan pencanangan tanam cabai sebagai upaya optimalisasi lahan penyangga pangan. Pencanangan tanam cabai tersebut dilaksanakan di Desa Sumber Makmur, Kecamatan Parenggean, Kabupaten Kotawaringin Timur.

“Cabai merupakan komoditas yang mudah mengalami fluktuasi harga di pasar. Oleh karena itu, Pemda melalui Dinas Pertanian turut mendukung perluasan lahan untuk ditanami cabai,” ungkap Bupati Kotim, Halikinnor melalui Sekretaris Daerah Kotim, Fajrurrahman, Selasa, 20 Desember 2022.

Dirinya pun turut mendukung pencanangan tanam cabai di lahan penyangga pangan itu. Katanya, optimalisasi lahan penyangga pangan dengan pencanangan cabai ini sebagai langkah peningkatan produksi pangan dari sektor pertanian.

Dengan demikian, pemenuhan pangan dapat terjaga sebagai langkah strategis dalam menghadapi isu resesi global yang dikhawatirkan menjadi momok bagi masyarakat Indonesia pada 2023 mendatang.

Dengan adanya pencanangan tanam cabai ini, Fajrur pun turut bangga pada penyuluh pertanian, petugas teknis pertanian, dan kelompok tani, khususnya Kelompok Tani Sudi Makmur di Desa Mekar Jaya tersebut, dan para petani cabai.

“Pahlawan-pahlawan penyedia pangan di Kabupaten Kotawaringin,” tambah Fajrur.

Adapun, menurutnya, cabai merupakan tanaman yang cocok dengan keadaan tanah dan lingkungan daerah tersebut. Rencananya, di lahan penyangga pangan itu akan ditanam komoditas cabai seluas kurang lebih 1 hektare.

“Saya harapkan nantinya dapat meningkatkan pendapatan petani dan bisa menjaga ketersediaan cabai untuk wilayah Desa Mekar Jaya di Kecamatan Parenggean,” ujar Fajrur.

Ia pun berharap, kegiatan pencanangan tanam di lahan penyangga pangan tersebut menjadi percontohan bagi kecamatan-kecamatan lainnya. Sehingga, kecamatan lainnya turut mengoptimalkan penggunaan lahan yang ada dengan komoditas pangan sesuai potensi lahan mereka. (C10)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *