Mantap! SDN 2 Sawahan Pamerkan Karya dari Barang Bekas

Pameran produk karya dari barang bekas dan kerajinan tangan SDN 2 Sawahan Sampit yang dilaksanakan pada Selasa 25 Oktober 2022.
Pameran produk karya dari barang bekas dan kerajinan tangan SDN 2 Sawahan Sampit yang dilaksanakan pada Selasa 25 Oktober 2022.

CATATAN.CO.ID, Sampit – Sekolah Dasar Negeri (SDN) 2 Sawahan Kabupaten Kotawaringin Timur memamerkan karya dari barang bekas. Kegiatan ini digelar dalam rangka karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Acara berlangsung di lapangan sekolah setempat, Selasa, 25 Oktober 2022.

Pameran karya diadakan sebagai salah satu hasil penerapan dari program sekolah penggerak. SDN 2 Sawahan menjadi salah satu sekolah yang terpilih untuk menjalankan program tersebut.

“Saya mengapresiasi kegiatan ini, implementasi dari kurikulum merdeka. Artinya, menggali potensi siswa yang kemudian ditingkatkan sehingga nanti menjadi suatu pembelajaran yang menarik, belajar yang berfokus pada siswa dan kegiatan pameran produk ini menunjukkan bahwa belajar bisa didapat dari lingkungan tidak hanya di dalam kelas sehingga memunculkan pengetahuan yang bukan hanya didapat di dalam kelas,” kata Kepala Bidang Pembinaan Ketenagaan, Dinas Pendidikan Kotim, Wahyudi saat menghadiri Gelar Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) di SDN 2 Sawahan.

Menurutnya, sebagai sekolah penggerak sudah seharusnya berinovasi sesuai dengan perkembangan siswa dengan harapan nantinya bukan hanya sekedar produk yang dihasilkan tetapi memiliki kreatifitas yang bisa bermanfaat untuk keterampilan hidup siswa-siswi ini ke depannya.

Mengusung tema kolaborasi antara siswa dengan orang tua dalam projek pembelajaran, karya siswa yang ditampilkan beraneka ragam diantaranya tempat alat tulis seperti pensil atau pulpen dari botol minuman bekas, dari sedotan dan kertas yang dihias dengan kreatifitas masing-masing siswa, ada tudung saji dari gelas air mineral, ada lagi tas dari yang juga dari plastik bekas.

Selain dari barang bekas, juga ditampilkan karya berupa media pembelajaran terkait penerapan pancasila dalam kehidupan, beberapa karya miniatur dari bahan alam seperti bambu, stik kayu, dan hiasan dinding yang dirangkai dari biji-bijian, ranting hingga daun kering dan lainnya.

Acara dilaksanakan dalam rangka menyambut kedatangan Fasilitator dari Balai Guru Penggerak Provinsi Kalimantan Tengah yang memantau sekaligus berdialog terkait sejauh mana perkembangan SDN 2 Sawahan sebagai sekolah penggerak.

Kepala SDN 2 Sawahan, Jadi, berharap di dalam program sekolah penggerak yang dipimpinnya mampu membawa perubahan kepada karakter siswa yang sesuai dengan 6 dimensi Profil Pancasila.

“Kami memutuskan untuk branding sekolah SDN 2 Sawahan adalah BERSIH yang kepanjangan yaitu berkolaborasi, religius, santun, integritas, dan harmonisasi,” tandasnya. (C9)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *