Kapolres Kotim Beri Bantuan Life Jacket kepada Motoris Susur Sungai

Kapolres Kotim AKBP Resky Maulana Zulkarnain menyerahkan bantuan life jaket untuk motoris kapal susur sungai di Dermaga Habaring.
Kapolres Kotim AKBP Resky Maulana Zulkarnain menyerahkan bantuan life jaket untuk motoris kapal susur sungai di Dermaga Habaring.

CATATAN.CO.ID, Sampit – Kapolres Kotawaringin Timur (Kotim) AKBP Resky Maulana Zulkarnain memberikan bantuan life jacket atau jaket keselamatan kepada para motoris kapal susur sungai di Dermaga Habaring Hurung, Rabu, 21 Agustus 2024.

Bantuan tersebut diserahkan langsung kepada para motoris dalam acara Kopi Night dengan tagline “Menyerap Aspirasi dan Mencari Solusi”, yang merupakan program rutin dari Kapolres Kotim.

“Kita menyampaikan pada hari ini tentang pentingnya keselamatan berlayar di Dermaga Habaring Hurung. Di sini ada 78 kapal, baik untuk penyeberangan maupun wisata, tentunya yang utama adalah mengutamakan keselamatan,” ucap Resky.

Ia menambahkan, pemberian **life jacket** ini bertujuan untuk menyiapkan alat keselamatan bagi para motoris kapal maupun penumpang, sekaligus menyerap aspirasi seputar keamanan di sekitar pelabuhan.

“Dalam kesempatan ini, kami juga mengingatkan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban menjelang pemilu serta mengajak mereka untuk tidak mudah terpengaruh oleh hoaks, sehingga Kotim tetap aman dan nyaman dengan upaya kita bersama,” tambahnya.

Dari hasil diskusi, Resky menyoroti beberapa aspirasi dari para motoris, seperti penertiban dalam penyandaran kapal dan keharusan kapal untuk diregistrasi. Hal ini nantinya akan dikoordinasikan dengan pihak terkait melalui Kasat Polair.

“Alhamdulillah, kapal wisata ini sudah berjalan tiga tahun dan sampai sejauh ini belum ditemukan kejadian menonjol. Artinya, para motoris sudah menjaga keselamatan dengan baik,” pungkasnya. (C20)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *