Hermon Hadiri Pemusnahan Arsip Dinas Perpustakaan dan Kearsipan

Untitled 1
Hermon Hadiri Pemusnahan Arsip Dinas Perpustakaan dan Kearsipan

CATATAN.CO.ID, Puruk Cahu – Penjabat (Pj) Bupati Murung Raya Hermon menghadiri pemusnahan arsip lingkup Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Murung Raya. Kegiatan ini berlangsung di kantor Dinas Perpustakaan dan Kearsipan setempat pada Selasa, 5 Desember 2023.

Pemusnahan arsip dilakukan secara simbolis oleh Pj Bupati Murung Raya dan disaksikan Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Murung Raya M. Syahrial Pasaribu dan pejabat terakait lainnya.

Kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara yang dilakukan oleh Pj Bupati Murung Raya beserta Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Murung Raya.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Murung Raya, M.Syahrial Pasaribu mengatakan, pemusnahan arsip yang sekarang ini adalah arsip tahun 2015-2017.

Dalam sambutannya Pj Bupati Mura mengapresasi positif terhadap pertama kalinya kegiatan pemusnahan arsip di Mura tersebut. Harapannya, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Mura dapat menjadi leader untuk itu semua.

Pj Bupati Mura menjelaskan terdapat dua poin yaitu yang pertama harapan ke depannya tidak hanya bagi Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kab. Mura saja akan tetapi untuk seluruh Perangkat Daerah di Kab. Mura yang di mana masing-masing perangkat daerah nantinya akan dilakukan pelatihan terkait penataan kearsipan. Kemudian yang kedua bagaimana mengelola arsip itu nanti juga menjadi bagian yang akan mempunyai nilai informasi.

“Contoh arsip undangan, jangan dikira undangan itu menjadi sesuatu yang tidak berguna dan terbuang begitu saja, itu akan menjadi sesuatu yang relevan ketika undangan itu berujung kepada output, seperti undangan peresmian suatu kegiatan, atau undangan rapat Paripurna, artinya ada sebuah momen di mana kita hadir bersama dan disitu juga bermakna bahwa terdapat kolaborasi Pemerintah Daerah dengan DPRD,” jelas Hermon. (C15)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *