Dispursip Murung Raya akan Gelar Kursus Komputer dan Bahasa Inggris Gratis

Kepala Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Kabupaten Murung Raya H. Mohammad Syahrial Pasaribu
Kepala Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Kabupaten Murung Raya H. Mohammad Syahrial Pasaribu

CATATAN.CO.ID, Puruk Cahu – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Murung Raya pada tahun 2023 ini akan menggelar kursus komputer tingkat dasar bagi anak sekolah tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) sederajat dan kursus bahasa inggris gratis bagi anak sekolah tingkat Sekolah Dasar (SD) sederajat.

Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Kabupaten Murung Raya H. Mohammad Syahrial Pasaribu saat diwawancarai awak media di ruangannya, Jumat, 11 Mei 2023.

“Pada awal tahun pelajaran mendatang kita akan menggelar kursus Komputer gratis bagi anak SMP sederajat dan kursus bahasa inggris gratis bagi anak SD sederajat kita buat lima angkatan, satu angkatan itu berjumlah di masing – masing bidang 10 orang,” tutur Syahrial Pasaribu.

Dan untuk guru pembibing dalam kursus tersebut ia mengatakan pihakanya tidak merekrut guru pembibing dari luar, melainkan para staf yang ada di kantor Dinas Perpustakaan dan Kearsiapan Murung Raya sendiri yang akan menjadi guru pembimbing.

“Untuk guru pembimbing nantinya adalah para staf kami sendiri karen memang mereka beground pendididkannya ada yang serjana komputer kemudian ada juga serjana bahasa Inggris, jadi tidak merekrut orang luar,” ujar Syahrial Pasaribu yang juga mantan Kadis Ketahanan Pangan itu.

Sementara, untuk pertemuan dalam kursus kedua bidang ini ada 8 sesi pertemuan dan untuk komputer Syahrial Pasaribu menyebutkan Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan telah menyiapkan komputer beserta ruangannya. (C15)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *