CATATAN.CO.ID, Sampit – Seorang pria yang diduga mabuk mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Tjilik Riwut, Kecamatan Kota Besi, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kamis (18/7).
Kapolsek Kota Besi Iptu Rochman Hakim mengatakan kecelakaan tersebut terjadi diduga karena pengendara sedang dalam keadaan mabuk namun pihaknya masih belum mengetahui identitas pengendara tersebut.
“Diduga mabuk lalu laka tunggal, diduga mabuk sudah ditangani Satlantas Polres Kotim,” jawab Rochman Hakim singkat, Jumat, 19 Juli 2024 ml.
Sementara itu, warga sekitar, Putra mengatakan, kalau kecelakaan tersebut terjadi begitu cepat dan membuat warga yang di lokasi seketika terkejut karena mendengar suara motor terjatuh.
“Kami lagi santai dan tiba-tiba mendengar suara kendaraan terjatuh, kami kira ada tabrakan dan saat kami lihat itu adalah kecelakaan tunggal,” ungkapnya.
Korban yang terjatuh terlihat tak sadarkan diri dengan pendarahan di bagian kepalanya.
“Bagian kepalanya mengalami pendarahan dan kemarin dibawa menggunakan ambulans untuk dilarikan ke puskesmas. Untuk keadaannya belum tahu hingga sekarang mas,” tandasnya. (C20).