CATATAN.CO.ID, Sampit – BMKG Stasiun Meteorologi H Asan Sampit memprakirakan cuaca pada Hari Ulang Tahun Kotawaringin Timur ke-70 yang berlangsung besok, Sabtu 7 Januari 2023 secara umum berawan hingga hujan.
Prakirawan cuaca BMKG Stasiun Meteorologi H Asan Sampit Nadine menjelaskan, kondisi cuaca pada 7 Januari 2023 di sekitar Terowongan Nur Mentaya, yakni pada pukul 13:00 WIB hingga pukul 16:00 diprediksi terjadi hujan dengan intensitas ringan hingga lebat.
“Jam 4 sore hingga jam 7 malam diprediksi terjadi hujan ringan hingga sedang. Jam 7 malam hingga jam 9 malam cuaca diprediksi berawan,” kata Nadine, Jumat, 6 Januari 2023.
Walaupun begitu, Nadine menjelaskan kondisi cuaca masih bisa terjadi perubahan.
“Bisa jadi ada perubahan karena cuaca dinamis, misalkan kita prediksi hari ini untuk tanggal 7 Januari berawan besok bisa hujan atau sebaliknya. Kami update terus prakiraannya,” ujarnya.
Kondisi cuaca yang masih memasuki musim hujan tentu menjadi kekhawatiran. Terlebih acara Hasupa Hasundau pada malam hari dilaksanakan di sepanjang Terowongan Nur Mentaya yang terbuka. Stand hanya menggunakan level panggung tanpa atap.
“Kami belum membuat rencana B apabila terjadi hujan. Semoga saja tidak hujan,” ujar Staf Ahli Bupati Kotim Raihansyah ketika ditanya apa rencananya jika di acara pesta rakyat terjadi hujan, Jumat, 6 Januari 2023.
Apabila memang terjadi hujan, imbuh Ancah, sapaan Raihansyah, kemungkinan pihaknya menggunakan Puskesmas Baamang II untuk acara resminya. Kebetulan memang stand pesta rakyat berada persis di depan puskesmas tersebut.
Pesta rakyat Hasupa Hasundau memperingati HUT Kotim ke-70 tahun menjadi momen yang dinanti masyarakat. Masyarakat berharap rangkaian acara berjalan lancar dan tidak terjadi hujan. Mereka ingin dapat menikmati pesta rakyat HUT Kotim yang kabarnya ada makan gratis dan dihibur artis ibu kota.
“Semoga saja cuaca cerah. Sehingga acara bisa meriah dan lancar, kata Isna, warga Sampit. (C4)