CATATAN.CO.ID, Sampit – Panglima Daerah Militer (Pangdam) XII/TPR Mayjen TNI Sulaiman Agusto didampingi Komandan Distrik Militer (Dandim) 1015 Sampit Lektol Inf Abdul Hamid secara simbolis menyerahkan pembangunan rumah program Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) bantuan Kepala Staf (Kasad) Jendral TNI Dudung Abdulracham kepada warga Kecamatan Baamang.
“Alhamdulilah pelaksanaan rehap rumah Bapak Kasran yang RTLH sudah selesai dan sudah layak untuk dihuni, semoga beliau betah saat menempati rumah tersebut,” ucap Dandim 1015 Sampit Lektol Inf Abdul Hamid dalam acara tersebut, Rabu, 7 Desember 2022.
Abdul Hamid mengatakan, perehaban yang dilakukan untuk RTLH dari Kasad merupakan program dan wujud kepedulian TNI, serta perhatian komando atas khususnya TNI Angkatan Darat (AD).
Dengan adanya kegiatan itu ia berharap dapat memupuk kemanunggalan TNI dengan rakyat dalam membangun kesejahteraan. Ia ingin kegiatan ini dapat terus dilakukan sehingga dapat mempererat keberadaan TNI di hati masyarakat.
“TNI kuat bersama dengan rakyat,” ujarnya.
Ia juga berpesan kepada penerima bantuan agar rumah yang ditempati bisa dijaga kebersihan lingkungannya dan dirawat sehingga bertahan lama.
Kasran, salah seorang penerima bantuan mengucapkan terima kasih karena telah diberi bantuan berupa rehab rumah. Sebelumnya rumah miliknya tidak layak lagi untuk ditempati.
“Terima kasih banyak atas perhatian Bapak Kasad Jendral TNI melalui program RTLH, saya sangat terbantu sekali dengan adanya program ini,” tutupnya.
Sementara itu Pangdam XII/Tpr Mayjen TNI Sulaiman Agusto juga menyerahkan bantuan berupa satu unit televisi kepada Kasran. (C8)