SMP Negeri 2 Sampit Sudah Menampilkan yang Terbaik dalam Pawai Pembangunan Kotim

Kepala SMP Negeri 2 Sampit, Abdurrahman mengenakan buasana pengantin khas melayu saat Pawai Pembangunan dan berhasil menyita perhatian Bupati Kotim, Halikinnor.

CATATAN.CO.ID, Sampit – Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Sampit dinilai telah menampilkan yang terbaik dalam Pawai Pembangunan Kotim 2022.

Hal itu dapat dilihat dari persiapan hingga pelaksanaan saat hari H pawai, peserta dari SMP Negeri 2 Sampit begitu bersemangat, Minggu, 21 Agustus 2022.

“Kami telah mengerahkan semua potensi kami semoga hasilnya tidak mengecewakan. Meski demikian kami bangga telah menampilkan yang terbaik dan terkonsep dengan matang,” ungkap Kepala SMP Negeri 2 Sampit, Abdurrahman, Senin 22 Agustus 2022.

Dalam pawai pembangunan kali ini SMO Negeri 2 Sampit telah menampilkan grup marching band mereka, sepeda hias, pejalan kaki dengan tema perjalanan Covid-19, kemudian guru-guru, komite, paguyuban kelas, dan grup habsyi.

Sebelumnya SMP Negeri 2 Sampit, telah mempersiapan segala sesuatunya. Tak hanya iring-iringan semata, namunempunyai konsep dan tema yang jelas.

Momentum Hari Kemerdekaan ke-77 Republik Indonesia ini dimanfaatkan SMP Negeri 2 untuk menjalin kekeluargaan yang lebih hebat di lingkungan sekolah tersebut. (C1)

 

 

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *