CATATAN.CO.ID, Sampit – Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Sampit berpartisipasi dalam Turnamen Basketball Veteran Cup 2022 yang digelar Kodim 1015 Sampit.
Dalam kompetisi itu SMP Negeri 2 Sampit memborong juara yakni Juara 2 Putri, Juara 3 Putra dan Penghargaan jersey atau kaos tim terbaik.
“Kami sangat bangga dengan prestasi ini. Semoga ini bisa menjadi penyemangat khususnya bagi tim bola basket SMP Negeri 2 Sampit, baik putra maupun putri,” ucap Kepala SMP Negeri 2 Sampit, Abdurrahman, Minggu, 11 September 2022 .
Menurut Abdurrahman, prestasi ini diraih bukan sekadar kemujuran belaka, namun karena adanya kerja keras, buah latihan selama ini. Sehingga dirinya menilai layak mendapat predikat juara.
“Meski belum berhasil meraih juara I, tapi sejauh ini kami sangat beratulur atas prestasi yang diraih peserta didik kami. Semoga dapat ditingkatkan, paling tidak ini dapat dipertahankan,” ucapnya.
Untuk diketahui olahraga bola basket memang merupakan kurikuler andalan di sekolah itu. Sehingga tak jarang cabang olahraga yang melegendakan nama Michael Jordan ini menjadi salah satu pendulang medali, piala, dan penghargaan bagi SMP Negeri 2 Sampit.
Sementara itu Kodim 1015 Sampit menggelar Turnamen Basketball Veteran Cup 2022 ini dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-77 Kemerdekaan Indonesia. Selain itu juga sebagai ajang silaturahmi antarsekolah. Serta mencari bibit-bibit pebasket andalan bumi Habaring Hurung ini. (C1)