Resmikan E-Library, SMPN 1 Sampit Wujudkan Sekolah Berbasis Digital

Kepala SMPN 1 Sampit Maspa Puluhulawa jilbab kuning usai meresmikan E Library untuk mewujudkan sekolah berbasis digital Selasa 10 Januari 2023
Kepala SMPN 1 Sampit Maspa Puluhulawa jilbab kuning usai meresmikan E Library untuk mewujudkan sekolah berbasis digital Selasa 10 Januari 2023

CATATAN.CO.ID, Sampit – SMPN 1 Sampit baru saja meresmikan perpustakaan elektronik atau electronic library (E-Library). Ini menjadi langkah sekolah tersebut untuk mewujdukan sekolah berbasis digital.

“Hari ini kita baru saja meluncurkan perpustakaan digital. Dengan demikian, nanti diharapkan SMPN 1 Sampit ini nanti akan berbasis digital,” ucap Kepala SMPN 1 Sampit, Maspa Puluhulawa, Selasa, 10 Januari 2023.

Ia menjelaskan, peresmian E-Library ini menjadi langkah awal dalam mewujudkan sekolah yang berbasis digital. Ke depannya, SMPN 1 Sampit masih akan terus mengembangkan digitalisasi pada aktivitas pendukung pembelajaran.

“Ke depannya, itu akan berbasis digital. Tapi, mulai dirintis. Mulai dari sekarang. Nggak bisa sekaligus,” tambah Maspa.

Bahkan, SMPN 1 Sampit ke depannya akan mengembangkan teknologi digitalisasi. Di mana pihak orang tua akan terkoneksi dengan pihak sekolah melalui digitalisasi sistem tersebut.

“Begitu anak masuk sekolah, orang tua sudah tahu. Bahwa di sini, putera-puterinya sedang belajar. Atau, anak mereka sedang ikut kegiatan apa saja di sekolah,” tutur Maspa.

Peresmian E-Library ini juga dilaksanakan bertepatan dengan puncak perayaan Hari Ulang Tahun ke-69 SMPN 1 Sampit.

Acara puncak perayaan tersebut pun turut dihadiri berbagai pihak. Mulai dari Komite Sekolah dan jajaran Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur.

Selain itu, Asisten Sekretariat III Bupati Kotim, M. Saleh mewakili Bupati Kotim, Halikinnor juga turut hadir dalam acara tersebut. Kemudian juga hadir, Ketua Komisi III DPRD Kotim, Sanidin.

M. Saleh pun kagum dengan E-Library yang dimiliki SMPN 1 Sampit tersebut. Bahkan, ia mengatakan, sekolah itu lebih dulu memiliki perpustakaan digital dibanding beberapa OPD lainnya.

“Bahkan, Pemda aja ketinggalan 2 hari ini. Tapi sistem di SMPN 1 Sampit sudah elektronik. Nanti tanggal 12 akan ada peresmian perpustakan di 4 OPD di bawah naungan Pemkab Kotim,” tuturnya. (C10)

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *