Pemkab Diminta Tetap Memperhatikan Program Prioritas di Tengah Wacana Rasionalisasi Anggaran

Sekretaris Fraksi Golkar DPRD Kotim, H Abdul Kadir 2
Sekretaris Fraksi Golkar DPRD Kotim, H Abdul Kadir 2

CATATAN.CO.ID, Sampit – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur diminta tetap memperhatikan program prioritas di tengah wacana rasionalisasi anggaran.

“Fraksi Golkar meminta, untuk pemerintah kabupaten juga berlaku adil untuk program yang prioritas dan mendesak sesuai dengan tuntutan dan kondisi rakyat saat ini perlu diprioritaskan,” kata Sekretaris Fraksi Golongan Karya (Golkar) DPRD Kabupaten Kotim, H Abdul Kadir, Selasa 12 September 2023.

Lanjutnya, Fraksi Golkar tetap menyambut baik adanya wacana rasionalisasi anggaran atas utang pemerintah daerah yang kemudian menggeser program-program tahun 2023.

Meski begitu, fraksi tersebut menekankan semua perlu membangun apa yang disebut dengan sense of crisis atau rasa prihatin atas kondisi apa yang dirasakan rakyat hari ini.

Selain itu, Fraksi Golkar juga mempertanyakan progres realisasi program Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2023.

“Kami belum mendengarkan progres atau pencapaian kerja-kerja baik secara kuantitatif maupun kualitatif atas program dan anggaran telah ditetapkan dalam APBD 2023,” terang Abdul Kadir.

Bagi Fraksi Golkar, program dan anggaran tersebut adalah amanat rakyat yang diberikan kepada pemerintah daerah untuk melaksanakannya secara bertanggung jawab.

Padahal, saat ini sudah berada pada bulan terakhir triwulan III tahun anggaran 2023. Pemkab Kotim juga sudah menyampaikan RAPBD Perubahan 2023 pada Rapat Paripurna ke-1 Masa Sidang III, Senin 11 September 2023.

Terlebih lagi, ketika akan mengusulkan perubahan anggaran. Tentu sebagai pijakan pembahasan nantinya, perlu diketahui kerja-kerja atas program dan anggaran yang telah digunakan selama sembilan bulan yang telah berlangsung. (C10)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *