CATATAN.CO.ID, Sampit – Pengurus Cabang (PC) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kecamatan Baamang memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 PGRI. Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), M. Irfansyah menyampaikan pesannya.
“Saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada PC PGRI Kecamatan Baamang yang mengadakan lomba dalam rangka peringatan HUT PGRI dan Hari Guru Nasional,” ujarnya, Senin 20 November 2023.
Lanjutnya, apa yang dilaksanakan PC PGRI Kecamatan Baamang sesuai dengan arahan dari pihak Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).
Di mana peringatan HUT PGRI dan Hari Guru, diharapkan agar dapat diisi dengan lomba-lomba yang riang, menyenangkan, dan menjalin silaturahmi sesama guru.
“Siapa lagi yang bisa menghargai guru. Kalau bukan dimulai dari diri kita,” imbuh Irfansyah.
Adapun, Irfansyah bersama Kabid Pembinaan SD Disdik Kotim, Mahbub baru saja menghadiri pembukaan kegiatan peringatan HUT ke-78 PGRI yang dilaksanakan PC PGRI Kecamatan Baamang di GOR Voli Stadion 29 Nopember, Baamang, Sampit.
Ketua Pelaksana Kegiatan, Syahruni mengatakan, PC PGRI Baamang mengadakan berbagai perlombaan dalam memperingati HUT ke-78 PGRI.
“Cabang-cabang lomba yang kami adakan pada kegiatan ini. Yang pertama adalah Lomba Keterampilan Baris-Berbaris (LKBB) untuk anak SD/MI, SMP, SMA/SMK,” kata Syahruni.
Kemudian, PC PGRI Baamang mengadakan lomba senam etnis dan paduan suara untuk para guru tingkat SD/MI, SMP, SMA/SMK yang digelar hingga 22 November 2023.
Serta, pada Kamis 23 November 2023 akan diadakan jalan sehat sekaligus penutupan acara di SMPN 3 Sampit dengan peserta meliputi guru dan siswa dari SD/MI hingga SMA/SMK.
Kegiatan itu diikuti 20 sekolah jenjang SD/MI, 6 sekolah jenjang SMP, dan 5 sekolah jenjang SMA/SMK se-Kecamatan Baamang.
PC PGRI Baamang berharap kegiatan tersebut dapat menjalin silaturahmi antar-insan pendidikan di Kecamatan Baamang, baik sesama siswa maupun guru-guru yang tergabung di PC PGRI Kecamatan Baamang. (C10)