CATATAN.CO.ID, Sampit – Satu unit mobil Honda HRV mengalami kerusakan parah pasca mengalami kecelakaan lalu lintas tunggal di Jalan HM Arsyad, sekitar MAN 1 Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Jumat, 16 Februari 2024.
Menurut keterangan saksi, Fajar, mobil dengan nomor polisi DA 1459 IE itu melaju dari arah Bundaran KB menuju Ayani. Setibanya di lokasi, mendadak kendaraan roda empat ini menabrak pembatas jalan.
”Mobilnya sempat terguling lalu terbalik dengan posisi ban menghadap ke atas. Pengemudinya masih ada di dalam, kami (warga) bantu keluar, setelah itu kami balik mobilnya,” terang pemuda berusia 25 tahun ini.
Diungkapkannya, pasca keluar dari mobil tersebut, pengemudi mobil dan penumpangnya langsung masuk ke dalam mobil taksi online.
”Pengemudinya sekarang tidak tahu kemana. Mobilnya tidak bisa gerak, karena kuncinya tidak ada. Ini mobil matic. Makanya kami minta bantuan dengan pengendara lain yang melintas untuk memindahkan mobil ini ke bahu jalan agar arus lalu lintas tidak terganggu,” terang Fajar.
Belum diketahui secara pasti penyebab mobil ini menabrak beton pembatas yang ada ditengah jalan tersebut hingga hancur.
”Anggota sedang menuju lokasi untuk mengumpulkan keterangan terkait kecelakaan ini. Nanti perkembangannya akan saya sampaikan,” ucap Kasatlantas Polres Kotim, AKP Firdaus Canggih Pamungkas. (C19)