CATATAN.CO.ID, Palangka Raya – Fasilitas peribadatan yang dibangun dan dikelola Pengurus Wilayah Muhammadiyah Provinsi Kalimantan Tengah terus bertambah. Terbaru, kini mulai difungsikan Masjid Muhammadiyah Kampus II Universitas Muhammadiyah Palangka Raya (UMPR) di Jalan Anggrek.
Pada Jumat, 18 Agustus 2023, digelar Salat Jumat bersama, dilanjutkan syukuran dan doa selamat pekerjaan lanjutan penyelesaian Masjid Kampus II UMPR ini. Kegiatan dihadiri jajaran pengurus PWM Kalteng, di antaranya HM Zuhri, Muchtar, Bulkani, HM Yusuf, dan lainnya.
Kegiatan diawali dengan salat jumat dengan khotbah disampaikan Ustaz Nurcahyo, dilanjutkan syukuran dan doa bersama yang dipimpin Sekretaris PWM Kalteng HM Zuhri. Yusuf yang juga Rektor UMPR di kegiatan tersebut mengatakan, syukuran ini menandai dimulainya kembali proses penyelesaian pembangunan masjid yang kini telah mencapai lebih dari 60 persen.
“Pembangunan masjid ini didanai dari zakat para dosen UMPR, anggaran universitas, dan sumbangan para donator lainnya,” ujar Yusuf.
Dia melanjutkan, selain pembangunan Masjid Kampus II UMPR ini, pihaknya juga melanjutkan pembangunan gedung-gedung lain, termasuk gedung Fakultas Kedokteran UMPR.
“Kami mohon doa restu agar gedung-gedung ini segera fungsional,” ujar Yusuf.
Di kegiatan yang sama, Dr H Bulkani dalam arahannya berharap pembangunan masjid ini dapat selesai 100 persen pada Ramadan tahun 2024 mendatang.
Bulkani yang juga pengurus Dewan Masjid Indonesia (DMI) Provinsi Kalteng berpesan agar proses penyelesaian masjid ini tetap mengacu pada estetika rancangan semula, yakni sebagai masjid terbuka dan terjaga kebersihannya.
“Juga terpenting bagaimana masjid ini dimakmurkan oleh jamaah sendiri, terutama sebagai tepat pelksanaan salat lima waktu, terutama subuh. Untuk zuhur dan ashar bisa ditambah dengan jadwal kajian kultum (kuliah tujuh menit),” pesan Bulkani. (C1 /*)