Ini Harapan DPRD Terhadap Pergantian Lurah Baamang Barat

Anggota DPRD Kotim Dadang H Syamsu (kemeja merah) turut hadir saat pelepasan purna tugas Lurah Baamang Barat Paliansyah, Senin, 1 Agustus 2022.

CATATAN.CO.ID, Sampit – Kepempimpinan di Kelurahan Baamang Barat Kecamatan Baamang Kabupaten Kotawaringin Timur, resmi berganti, Senin 1 Agustus 2022. Paliansyah memasuki masa pensiun dan jabatannya sebagai lurah digantikan Jainurul Arifin sebagai Pelaksana Tugas Lurah Baamang Barat.

Anggota DPRD dari daerah pemilihan Kecamatan Baamang dan Seranau, Dadang H Syamsu berharap pergantian kepemimpinan ini tidak membuat kinerja pelayanan di kelurahan itu menurun. Justru, pelayanan diharapkan semakin meningkat.

“Lurah yang baru bisa melanjutkan program-program yang sudah ada dan bagus. Yang penting libatkan masyarakat dan tokoh-tokoh supaya semua program berjalan baik,” kata Dadang di Sampit, Rabu 3 Agustus 2022.

Dadang mengapresiasi kinerja Paliansyah selama memimpin Lurah Baamang Barat. Banyak kemajuan yang dicapai sehingga membuat kelurahan pemekaran itu semakin berkembang.

Hal yang paling terlihat adalah kemampuan Paliansyah membaur dan merangkul masyarakat. Hal itu dibuktikan dengan kekompakan masyarakat, RT dan RW, tokoh masyarakat dan semua pemangku kepentingan lainnya.

Situasi di Kelurahan Baamang Barat juga cukup kondusif. Ini tidak terlepas dari peran semua pihak dalam mendukung pemerintahan setempat.

“Kepada Pak Paliansyah, tentu kita berharap beliau tetap berkontribusi untuk masyarakat, meski sudah tidak lagi menjadi PNS aktif. Kepada lurah yang baru, kita harapkan bisa menunjukkan kinerja yang lebih baik lagi,” harap Dadang.

Sementara itu, acara pelepasan Paliansyah memasuki purna tugas awal pekan tadi dihadiri Bupati Halikinnor, Ketua DPRD Rinie dan anggota DPRD dari daerah pemilihan Kecamatan Baamang dan Seranau.

Suasana berlangsung dengan penuh keakraban dan kekeluargaan. Terlebih, Bupati Halikinnor dan Paliansyah merupakan teman akrab karena sama-sama memulai karir sebagai pegawai negeri pada 1986 silam. (C2)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *