Halikinnor Tegaskan Komitmen Kembangkan Wisata Kuliner di Sungai Mentaya

Calon Bupati Kotim Halikinnor di salah saru rumah makan di tepi Sungai Mentaya.
Calon Bupati Kotim Halikinnor di salah saru rumah makan di tepi Sungai Mentaya.

CATATAN.CO.ID, Sampit – Calon Bupati Kotawaringin Timur (Kotim), Halikinnor, menegaskan komitmennya dalam mengembangkan wisata kuliner di sepanjang Sungai Mentaya. Ia melihat potensi besar dari kuliner yang berlokasi di tepi sungai atau lanting (rumah terapung) sebagai daya tarik wisatawan. Pengunjung mendapatkan pengalaman berbeda dibandingkan dengan rumah makan di daratan.

“Ada sejumlah rumah makan di Sungai Mentaya yang selaras dengan visi kami untuk mengembangkan sektor pariwisata, terutama di bidang kuliner. Pemandangan langsung ke Sungai Mentaya memberikan nilai tambah dan suasana yang menenangkan,” ujar Halikinnor pada Selasa, 22 Oktober 2024.

Halikinnor memberikan apresiasi kepada para pengusaha yang telah berinovasi membuka usaha kuliner di tepian sungai. Menurutnya, inisiatif ini mendukung program pemerintah dalam mengembangkan sektor pariwisata.

“Ini merupakan langkah yang luar biasa. Kami akan mendukung keberlanjutan usaha mereka. Kuliner di Sungai Mentaya ini juga perlu dipromosikan melalui media sosial agar lebih dikenal luas,” tambahnya.

Halikinnor juga mengimbau Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk memanfaatkan lokasi rumah makan di sekitar sungai sebagai tempat kegiatan, yang tidak hanya mendukung usaha lokal tetapi juga memberikan efek positif terhadap semangat kerja.

“Dengan sinergi antara pemerintah, pengusaha, dan masyarakat, saya yakin wisata kuliner di Sungai Mentaya dapat berkembang menjadi ikon pariwisata di Kotim,” pungkasnya. (C4)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *