Halikinnor Siap Percantik Terowongan Nur Mentaya, Dorong Wisata Kuliner di Kotim

Paslon Harati saat befoto bersama dengan warga Baamang setelah Deklarasi dan Pengukuhan Relawan Kecamatan Baamang, Selasa, 8 Oktober 2024
Paslon Harati saat befoto bersama dengan warga Baamang setelah Deklarasi dan Pengukuhan Relawan Kecamatan Baamang, Selasa, 8 Oktober 2024

CATATAN.CO.ID, Sampit – Calon Bupati Kotawaringin Timur, Halikinnor, menyatakan komitmennya untuk mempercantik dan merevitalisasi Terowongan Nur Mentaya, agar area tersebut dapat menjadi salah satu destinasi wisata kuliner unggulan di Kabupaten Kotim, terutama di siang hari.

Halikinnor menyampaikan bahwa Terowongan Nur Mentaya, yang sebelumnya gelap dan kumuh, telah mengalami perubahan signifikan dengan penambahan penerangan dan peningkatan aktivitas ekonomi. Hal ini, menurutnya, menunjukkan bagaimana upaya pemulihan ekonomi lokal yang sudah dilakukan selama masa jabatannya bersama Irawati.

“Di masa pandemi COVID-19, perekonomian masyarakat terpuruk, terutama para pelaku usaha kecil yang berjualan dengan berbagai pembatasan. Namun, inovasi yang kami lakukan, seperti penerangan di Jalan Tjilik Riwut atau Terowongan Nur Mentaya, berhasil membangkitkan kembali ekonomi di kawasan tersebut,” ungkap Halikinnor, Selasa, 8 Oktober 2024.

Lebih lanjut, Halikinnor menjelaskan bahwa ia akan terus berupaya membenahi Terowongan Nur Mentaya, terutama agar di siang hari tempat ini tidak terlihat kumuh, tetapi menjadi kawasan wisata kuliner yang dikelola secara baik dan teratur.

“Kami ingin Terowongan Nur Mentaya menjadi pusat wisata kuliner, tidak hanya ramai di malam hari, tetapi juga menarik perhatian di siang hari. Ini akan membantu meningkatkan perekonomian masyarakat, khususnya bagi pelaku UMKM,” jelasnya.

Ia menambahkan bahwa salah satu contoh sukses dalam pengembangan ekonomi di daerah tersebut adalah kegiatan Car Free Day (CFD), yang berhasil menghidupkan perekonomian para pelaku UMKM.

“Kami mengadakan CFD, dan banyak UMKM yang merasa senang karena dagangan mereka laris. Ini menjadi bukti bahwa ekonomi kita sedang bangkit, dan kami akan terus mendukung pengembangan sektor ini,” ujarnya.

Halikinnor juga berharap agar Kabupaten Kotim dapat menjadi salah satu kawasan food estate, dengan total lahan mencapai 58 ribu hektare, yang akan menjadi salah satu penyumbang pangan nasional, termasuk untuk Ibu Kota Nusantara (IKN).

“Saya ingin melihat Kotim memiliki infrastruktur yang baik, pendidikan dan kesehatan yang unggul, serta lebih banyak lapangan pekerjaan bagi masyarakat,” tutupnya. (C8)

 

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *