Halikinnor-Irawati Buktikan Keberhasilan Pembangunan di Tengah Masa Sulit

Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kotim nomor urut 1 Halikinnor Irawati saat debat pertama Pilkada Kotawaringin Timur, Sabtu, 26 Oktober 2024.
Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kotim nomor urut 1 Halikinnor Irawati saat debat pertama Pilkada Kotawaringin Timur, Sabtu, 26 Oktober 2024.

CATATAN.CO.ID, Sampit – Calon Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) nomor urut 1, Halikinnor, menegaskan keberhasilan pemerintahannya dalam membangun infrastruktur meski dihadang oleh pandemi COVID-19 dan periode yang sempit. Dalam debat kandidat Pilkada Kotim pada Sabtu, 26 Oktober 2024, Halikinnor memaparkan pencapaian pembangunan selama masa jabatannya serta rencana pengembangan ke depan.

Halikinnor menjelaskan bahwa pemerintahan Harati, yang dipimpin olehnya bersama wakilnya Irawati, langsung dihadapkan pada tantangan besar saat dilantik, yaitu pandemi COVID-19. “Selama kurang lebih dua tahun kami fokus menangani dampak pandemi. Namun, di tengah kondisi sulit tersebut, kami tetap menjalankan pembangunan,” katanya.

Ia merinci capaian pembangunan infrastruktur, antara lain pembangunan 42 ruas jalan dengan total panjang 184,6 kilometer, serta perbaikan 290 gang dengan panjang keseluruhan 28,3 kilometer. Selain itu, lima jembatan kerangka baja dengan bentang rata-rata 30 meter juga berhasil dibangun untuk memperlancar konektivitas wilayah.

“Kondisi keuangan daerah memang terbatas, tetapi dengan koordinasi yang baik dengan pemerintah provinsi dan pusat, kami berhasil membangun hingga ke wilayah Antang Kalang. Sekarang masyarakat bisa merasakan manfaat dari jalan beraspal berkat komunikasi dan sinergi yang kami bangun,” ujarnya.

Halikinnor menegaskan bahwa infrastruktur akan tetap menjadi prioritas utama jika dirinya terpilih kembali sebagai Bupati Kotim. Menurutnya, akses jalan yang baik sangat penting untuk mendukung berbagai sektor lain, seperti ekonomi dan pendidikan. “Memang masih ada beberapa titik yang perlu ditingkatkan. Namun, kami berkomitmen untuk melanjutkan pembangunan ini dan memastikan semua daerah bisa merasakan manfaat infrastruktur yang memadai,” tambahnya.

Keberhasilan pembangunan di masa sulit ini, lanjut Halikinnor, tidak lepas dari kerjasama dan komunikasi yang baik dengan pemerintah provinsi dan pusat. “Kemampuan kami dalam berkoordinasi dan membangun hubungan dengan berbagai pihak menjadi kunci sukses. Meskipun pandemi melanda, kami tetap bisa mewujudkan infrastruktur berkualitas untuk masyarakat,” pungkasnya. (C4)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *