Halikinnor akan Mengundang UAS Lagi untuk Tausiah di Terowongan Nur Mentaya

Bupati Kotim Halikinnor saat berfoto bersama dengan Ustaz Abdul Somad Batubara di rumah jabatan bupati, Senin, 22 Mei 2023.
Bupati Kotim Halikinnor saat berfoto bersama dengan Ustaz Abdul Somad Batubara di rumah jabatan bupati, Senin, 22 Mei 2023.

CATATAN.CO.ID, Sampit– Bupati Kotawaringin Timur, Halikinnor berencana mengundang kembali Ustaz Abdul Somad Batubara untuk tablig akbar di Terowongan Nur Mentaya.

Hal ini diutarakannya ketika melihat antusiasme masyarakat Kabupaten Kotawaringin Timur menghadiri tablig akbar UAS di Masjid Wahyu Alhadi, Islamic Center, Senin, 22 Mei 2023.

“Saya merasa senang sekali banyak masyarakat yang hadir untuk kegiatan tablig akbar ini, “ujar Halikinnor, Senin 22 Mei 2023,

Lanjutnya, hal tersebut membuat dirinya ingin menyelenggarakan tablig akbar lagi, tetapi berbeda tempat dan konsep yang berbeda.

“Saya berencana akan menyelenggarakan tablig Akbar di Terowongan Nur Mentaya,” ucapnya.

Halikinnor mengatakan, hal tersebut karena melihat tingginya antusias dari masyarakat untuk menghadiri tablig akbar.

“Beberapa waktu lalu kita juga pernah menyelenggarakan Kotim bersalawat dan antusias maasyarakat juga tinggi dan pada pada kegiatan ini juga antusias masyarakat juga tinggi,” katanya.

Halikinnor melihat, banyak jemaah yang menghadiri kegiatan ini sampai Islamic Center pun penuh dengan lautan manusia.

“Tadi saya lihat ada yang duduk di halaman masjid menonton melalui tv yang disediakan, karena tidak dapat lagi menampung jemaah di dalam masjid, ” ungkapnya.

Dirinya berterima kasih kepada seluruh masyarakat, panita pelaksana dan Ustadz Abdul Somad yang telah mengisi tablik akbar.

“Semoga tahun-tahun ini kita dapat kembali menyelenggarakan kegiatan tablih akbar ataupun Kotim bersalawat,” tutupnya. (C8)

 

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *