Dewan Minta Pemkab Pantau Harga Pangan Jelang Nataru

Anggota DPRD Kabupaten Katingan, Yudea Pratidina
Anggota DPRD Kabupaten Katingan, Yudea Pratidina

CATATAN.CO.ID, Kasongan – Anggota DPRD Kabupaten Katingan, Yudea Pratidina, mendesak pemerintah daerah melalui dinas terkait untuk segera melakukan pemantauan harga bahan pokok (bapok) menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Menurut legislator dari PDI Perjuangan tersebut, pengawasan terhadap harga bapok sangat penting untuk memastikan stabilitas harga di pasar, terutama menjelang hari besar keagamaan.

“Kami meminta Pemkab Katingan untuk rutin memantau harga bapok di pasaran. Ini penting untuk mencegah pedagang menaikkan harga secara tidak wajar hanya demi keuntungan besar,” ujar Yudea, Kamis, 21 November 2024.

Dia menekankan perlunya langkah antisipatif, seperti memastikan ketersediaan barang agar tidak terjadi kelangkaan yang berpotensi memicu lonjakan harga.

“Jika terjadi kelangkaan, otomatis harga barang melonjak. Hal ini harus dihindari agar masyarakat tetap dapat memenuhi kebutuhan mereka selama akhir tahun,” tambahnya.

Selain pengawasan harga, Yudea juga berharap pemerintah daerah menjaga pasokan barang di pasar agar perayaan Nataru tidak terganggu oleh persoalan ekonomi.

Ia menutup dengan imbauan agar Pemkab serius menjaga stabilitas harga dan ketersediaan barang melalui langkah pengawasan rutin dan koordinasi dengan pelaku pasar. (C6)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *